
MUSEUM

Keterangan
Hari buka: Senin-Sabtu
Jam buka: 08.00-15.00 WIB
Lokasi: Kampung Tani Candran, Desa Kebonagung, Imogiri, Bantul, Yogyakarta
HTM: Rp5.000/orang
Museum Tani Jawa Indonesia
Museum Tani Jawa Indonesia merupakan bangunan untuk menyimpan, mengkonservasi, dan memamerkan semua peralatan pertanian tradisional, adat, dan tradisi petani untuk tujuan pendidikan bagi pengunjung. Museum ini terletak di Desa Wisata Candran, Kebonagung, Imogiri, Bantul, DIY. Adanya Desa Wisata Candran yang merupakan desa wisata pertanian mendukung adanya Museum Tani Jawa Indonesia.

Museum Tani Jawa Indonesia

Menyimpan berbagai alat pertanian tradisional jawa, khususnya alat pertanian yang dipakai oleh masyarakat di Yogyakarta.

Alat-alat pertanian yang berhasil dikumpulkan menjadi koleksi museum merupakan alat-alat yang berasal dari hibah penduduk sekitar.

Jumlah koleksi mencapai sekitar 200 buah koleksi. Koleksi-koleksi itu antara lain luku, garu, cangkul, keranjang, lesung, dan lain-lain.